Ask Google

Custom Search

ALKISAH

Written on 8/20/2007 04:03:00 PM by Indah Puspita Rani

Ada cerita yang baru aja didenger kemaren dari kak ichan ;





(dengan sedikit gubahan tentunya.. =p)





Pada Jaman dahulu kala.. Ada seorang putri yang suhu tubuhnya panas bukan
main. Apapun yang dia pegang pasti meleleh. Sunggauh kasian sang putri.





Hal ini jelas menyusahkan sang putri. Sang putri memang tidak mempunyai
kekasih, beliau terlalu pusing untuk memikirkan keanehan dirinya itu. Tak habis
akal sang putri pun mengadakan sayembara. Dimana sayembara itu berbunyi :


"Barang siapa yang mampu membawa benda yang tidak meleleh saat disentuhnya
akan dijadikan suaminya."





Siapa yang tau mau jadi suami sang putri. Kaya, cantik, dan bisa menjadi
Pengeran sebuah kerajaan besar. Namun sayangnya tak mudah untuk memenangkan
sayembara ini. Dengan kata lain tak mudah mendapatkan benda yang tidak mencair
saat dipegang sang putri. Sampai pada suatu saat, seorang pangembara datang ke
kerajaan, dan bermaksud ikut serta dalam sayembara tersebut.





" Yang terhormat Tuan putri, saya datang untuk mengikuti sayembara "


" Sudah banyak pendekar yang datang, tapi tak ada satupun yang bisa
membawakan benda yang tidak meleleh di tanganku. Apakah kau yakin bisa
mengalahkan mereka?"


"Yang Mulia,, walaupun saya hanya pengembara, tapi saya yakin benda yang
saya bawa tidak meleleh di tangan anda."


"Apa gerangan yang engkau bawa?"


"Yang Mulia, benda itu ada di kantung celanaku, saya harap Yang Mulia
berkenan untuk menggemgamnya di dalam kantong celana hamba."


"Baiklah.. "





Dan tuan putri pun menuruti apa kata pengembara itu. Dan ternyata... BENAR
apa yang dikatakannya. Benda itu tidak mencair di tangannya. Benda itu masih
tetap utuh. Apa gerangan benda itu.








Hehe,, tak laen dan tak bukan adalah benda yang menemani saya di kala bosan
saat IA. Benda itu adalah :






M&M, chocolate candies, tidak mencair di tangan tapi mencair
di lidah anda..

-iklan-


If you enjoyed this post Subscribe to our feed

No Comment

Post a Comment